Friday, February 5, 2016

OSD by Oki Setiana Dewi : Produk Busana Muslimah Yang Wudhu Friendly




Di dunia bisnis pakaian muslimah, nama Oki Setiana Dewi terbilang baru dibanding selebriti lainnya. Namun, dalam hitungan bulan, usahanya bisa berkembang pesat. Ibu satu putri ini memang baru tertarik menekuni usaha baju muslim setelah mendapat saran dari suaminya, Ory Vitrio. Kebetulan sang suami memang seorang pengusaha, jadi bisa melihat peluang bisnis. Bermula, saat Ramadhan tahun 2014, banyak perempuan yang mencari gamis dan kerudung yang sering dipakai Oki di Tanah Abang. Akhirnya, sang suami menyarankan, mengapa dirinya tidak membuat gamis dan kerudung sendiri saja ? Toh, selama ini Oki juga sudah sering membuat baju sendiri karena tidak selalu merasa cocok dengan baju yang disediakan sponsor saat tampil di depan umum.

Kemudian, artis yang selalu tampil syar?i dalam kegiatannya ini, memesan gamis dan kerudung syar?i untuk ia jual lagi secara online. Tak disangka, dalam seminggu, dagangannya ludes dan modalnya langsung kembali. Oki pun memutarnya lagi untuk kembali berjualan baju gamis dan kerudung. Dari keuntungan itu, pada Jnauari 2015, barulah ia membuka butik di pusat perbelanjaan khusus baju muslim di Jakarta Pusat. Oki tak mengira, dalam 4 bulan kemudian ia bahkan sudah punya 3 toko di gedung yang sama. Lalu ia mulai memproduksi sendiri dengan mengandalkan 50 tenaga penjahit. Yang tadinya produksinya hanya puluhan gamis, sekarang dalam sebulan ia bisa memproduksi ribuan gamis dan kerudung.


Untuk model dan desain, ia mengaku menanganinya sendiri. Oki pun mempelajari semuanya dari nol. Mulai dari memilih kain hingga merancang desain. Untuk desain, Oki banyak melihat gaun-gaun dari luar negeri yang bukan gaun muslimah. Kemudian ia modifikasi menjadi baju muslimah. Dari usahanya ini, Oki pun mendapatkan pelanggan tak hanya dari Indonesia. Ada juga yang dari luar negeri seperti Malaysia, Singapura, Taiwan, Jepang, dan Hong Kong. Sementara pelanggan yang dari Indonesia, sekali membeli bisa berkarung-karung karena setiap minggu Oki memang selalu mengeluarkan model baru.

Keunggulan gamis dan kerudung dari brand OSD yang merupakan singkatan dari nama lengkap Oki adalah bahan yang berkualitas dan mengusung konsep busana muslim syar?i. Selain itu, artis yang juga mulai berdakwah ini juga menyediakan beragam warna untuk satu model pakaian. Satu model bisa tersedia 20-25 warna. Baju produk perempuan kelahiran Batam, 13 Januari 1989 ini juga wudhu friendly. Maksudnya adalah, di bagian tangan pasti ada karet atau ritsleting sebatas siku. Gunanya agar memudahkan pelanggan ketika berwudhu. Oki juga selalu memasangkan vuring di setiap bajunya supaya pelanggan tidak perlu bingung mencari dalaman, legging, atau manset.


Meski ongkos produksinya jadi lebih mahal, Oki tak mau melulu memikirkan laba. Toh, tujuan awalnya ia berbisnis adalah agar semua masyarakat Indonesia bisa memakai baju yang santun dan syar?i, karena sebagian besar penduduknya beragama Islam. Supaya bisa menjadi contoh bagi masyarakat dunia. Oki membandrol baju-bajunya dari harga Rp 400.000-Rp 1 juta. Sadar pelanggannya juga ada yang berasal dari kalangan mahasiswa, Oki kemudian membuat second line dari produk OSD. Dan tak hanya itu, perempuan yang namanya dikenal lewat film Ketika Cinta Bertasbih ini juga memproduksi gamis untuk bayi. Karena selama ini memang banyak yang kesulitan mencari baju muslimah untuk bayi. Kalau untuk usia anak memang sudah banyak, tapi untuk bayi yang baru lahir sampai 3 tahun, masih jarang. Kebetulan Oki juga terinspirasi dari anaknya sendiri, Maryam, yang sejak usia 2 hari sudah ia pakaikan jilbab. Oki lalu membuat brand Maryam OSD untuk gamis bayi tersebut.


Melihat perkembangan bisnisnya yang berkembang baik, Oki pun menetapkan target agar gerainya bisa tersebar di seluruh Indonesia. Targetnya yang lain adalah juga ingin memiliki gedung dan tempat sendiri untuk butik-butik OSD. Karena selama ini ia baru menyewa saja. Dan Oki juga terus belajar soal desain serta jenis kain yang bagus untuk produk yang ia jual.














reff : http://indonesiaenterpreneur.blogspot.com/2015/10/osd-by-oki-setiana-dewi-produk-busana.html


Related Post :


Loading...


No comments:

Post a Comment